10 Kendala Jualan Online yang Sering Dialami Pemula


Meskipun terlihat mudah, ternyata ada beberapa kendala jualan online yang sering dijumpai oleh pebisnis. Beberapa kendala yang bisa mempengaruhi bisnis, yaitu seperti kompetitor, kepercayaan pelanggan, menentukan marketplace yang tepat, hingga hal lainnya.

Lebih detailnya, berikut ini berbagai kendala jualan online yang biasanya dialami pebisnis:

1. Target Pasar

Memiliki pasar yang luas merupakan salah satu keunggulan berjualan online, tetapi ini bisa menjadi kendala tersendiri dalam bisnis online. Kamu harus menentukan target pasar yang sesuai dengan produk yang dijual.

Menjual pada pasar yang salah akan membuat bisnis kamu sulit berkembang. Sebaiknya lakukan riset terlebih dahulu untuk bisa menentukan target pasar yang tepat.

2. Kompetitor

Luasnya pasar online membuat persaingan bisnis menjadi semakin ketat. Kamu mungkin akan menemukan banyak kompetitor pada bisnis online yang dijalankan. Sebaiknya produk bisnis harus memiliki keunggulan tersendiri agar mudah menarik perhatian pelanggan.

Kamu bisa melakukan riset tentang kompetitor-kompetitor, kemudian carilah apa kelemahan mereka. Manfaatkan poin kelemahan kompetitor dan buatlah hal tersebut sebagai keunggulan produk. Lakukan inovasi tersendiri yang mebuat produk kamu berbeda dari mereka.

3. Kepercayaan Pelanggan

Salah satu kendala jualan online adalah mendapatkan kepercayaan pelanggan. Banyaknya penipuan online membuat pelanggan akan sangat berhati-hati dalam memilih toko online. Kamu bisa menampilkan testimoni dan review pelanggan yang sudah membeli untuk meningkatkan kepercayaan calon pelanggan baru.

Terkadang banyak orang yang kecewa dengan produk yang diterima karena tidak sesuai dengan deksripsi dan foto yang ditampilkan. Buatlah deskripsi produk sedetail mungkin dan gunakanlah foto asli dari produk yang kamu jual. Bangun kepercayaan pelanggan dengan memberikan produk sesuai dengan deskripsi dan foto produk.

BACA JUGA :  11 Cara Jual Baju Preloved: Cepat Laku dan Tetap Untung

4. Menarik Perhatian Pelanggan

Banyaknya kompetitor membuat kamu harus memikirkan bagaimana caranya untuk menarik perhatian pelanggan. Salah satu cara menarik perhatian pelanggan dengan membuat berbagai konten di toko online yang sesuai dengan karakteristik pelanggan.

Kamu bisa memanfaatkan berbagai fitur di marketplace dan media sosial untuk membuat konten yang menarik. Biasanya konten yang memberikan informasi akan disukai oleh pelanggan, kamu hanya perlu mengemasnya dengan menarik.

5. Memilih Marketplace

Marketplace menjadi salah satu sarana tempat jual beli secara online. Banyak marketplace yang menawarkan berbagai program dan keuntungan baik untuk pembeli maupun penjual. Hal tersebut ternyata menjadi kendala tersendiri, karena setiap marketplace memiliki karakter pembeli yang berbeda-beda.

Baca Juga: Website Toko Online Vs Marketplace: Lebih Untung Pakai Apa?

6. Menemukan Supplier

Kendala jualan online lainnya adalah menemukan supplier atau pemasok yang cocok. Harga dan kualitas produk yang kamu jual akan bergantung dari supplier yang dipilih. Biasanya kendala awal adalah kesulitan menemukan supplier yang cocok dari segi harga, kualitas, dan mudah diajak berkerjasama.

Jangan ragu untuk mencari supplier hingga ke daerah, pelosok-pelosok, atau bahkan luar negara. Kamu bisa saja mendapatkan harga dan kualitas yang jauh lebih baik di sana. Lakukan juga survei dan riset agar lebih baik. Jika ingin lebih untung, sebaiknya temukan cara mencari supplier tangan pertama karena harganya lebih murah.

7. Finansial

Kendala finansial tidak hanya terjadi untuk kamu yang baru merintis bisnis online. Apabila tidak dapat mengelola keuangan bisnis dengan baik, maka bisa menjadi masalah dikemudian hari.

Kamu harus bisa memantau keuangan bisnis dengan baik. Buatlah laporan keuangan yang baik seperti laporan pemasukan dan pengeluaran. Sebaiknya pisahkan rekening toko online dengan rekening pribadi agar tidak tercampur dan keuangan mudah dipantau.

BACA JUGA :  11 Cara Memulai Bisnis Kaos Brand Sendiri dengan Modal Kecil

8. Menghadapi Karakter Pembeli

Kamu akan menemui berbagai macam karakter pelanggan dengan berbagai latar belakang yang berbeda. Mungkin kamu akan menemui pelanggan yang kurang kooperatif, terlalu banyak bertanya, rumit, dan berbagai karakter lainnya.

Ada beberapa cara agar kendala tersebut bisa diatasi. Salah satunya yaitu bisa dengan membuat daftar pertanyaan yang sering ditanyakan oleh pembeli atau sering disebut FAQ (Frequently Asked Questions). Hal tersebut akan meminimalkan pembeli untuk bertanya.

9. Mempertahankan Pelanggan

Selain menarik perhatian konsumen baru, ternyata mempertahankan pelanggan juga menjadi kendala jualan online yang sering terjadi. Buatlah sebanyak mungkin pelanggan setia jika ingin bisnis online kamu cepat berkembang.

Pelanggan setia tidak hanya menjadi sumber keuntungan saja, namun bisa juga membuat bisnis kamu dikenal banyak orang. Pelanggan yang senang dengan produk dan pelayanan toko online kamu akan merekomendasikannya kepada kerabat dan keluarganya.

Kamu bisa memberikan program menarik bagi pelanggan setia seperti diskon tambahan dan bonus produk. Memberikan pelayanan yang ramah dan cepat juga akan membuat pelanggan kembali lagi.

10. Pembuatan Website

Selain berjualan melalui marketplace, sebaiknya kamu memiliki website toko online sendiri. Adanya website akan meningkakan penjualan secara signifikan, terutama jika website dikelola dengan baik.

Banyak yang mengira bahwa membuat website itu susah, sehingga akhirnya ini menjadi salah satu kendala jualan online. Faktanya, kini kamu bisa membuat website untuk toko online hanya dalam waktu 3 menit saja di Praktisidigital. Kamu juga tidak perlu memiliki kemampuan coding.

Praktisidigital akan membantu kamu memiliki website dengan desain sesuai dengan brand image bisnis kamu. Pengelolaan website secara otomatis dan mudah sehingga mengurus toko online akan menjadi lebih efisien. Tunggu apa lagi? Segera daftar ke Praktisidigital sekarang!

BACA JUGA :  11 Fungsi Website untuk Perusahaan dan Bisnis Online